Archive

Archive for the ‘Connection’ Category

Cara Mengkoneksikan Dua Komputer

Bagaimana cara transfer data dua komputer yang tidak terhubung dengan switch ??…

Pertanyaan itu sering datang dari orang-orang yang dirumahnya punya dua PC secara stand alone atau tidak terhubung dengan network. Maklum, kalau harus beli Switch atau Hub perlu merogoh kantong kocek lebih dalam lagi. Terus bagaimana caranya untuk transfer data jika tidak ada Hub atau Switch yang terhubung ??…

Gampang, pakai aja cross cable, kalau beli cuman 20rb an, syukur-syukur ada yang gratisan …

Bagaimana bentuk dan konfigurasi cables cross??…

Berikut adalah urutan pin kabel cross-over dengan posisi semua pasang kabel tetap dihubungkan (meski tidak digunakan):

Ujung 1

Ujung 2

Ujung 1 (Type A) Ujung 2 (Type B)
Putih Orange Putih Hijau
Orange Hijau
Putih Hijau Putih Orange
Biru Biru
Putih Biru Putih Biru
Hijau Orange
Putih Cokelat Putih Cokelat
Cokelat Cokelat

Type pengkabelan hanya ada 2, yaitu Type A dan Type B. yang perlu diperhatikan dalam cross cable adalah type masing-masing ujung cable. Pastikan ujung satu typenya A, dan ujung satunya lagi typenya B. secara automatic cable tersebut bisa disebut cross cable.

Jika cable cross sudah siap, maka langkah selanjutnya adalah koneksi kan cable cross tersebut ke masing-masing Lan Card PC, seperti gambar berikut ini :

Koneksi 2 Komputer

PC-1 dan PC-2 terhubung dengan cable cross, step berikutnya adalah memberikan IP address pada masing-masing PC. Langkahnya masuk ke:

Control Panel / Network And Internet Connection / Network Connection / LAN / Klik kanan / Properties / Internet Protocol (TCP/ IP) / Properties /

Setting TCP/ IP

Misalnya:

PC-1

IP Address : 192.168.0.10

Subnet : 255.255.255.0

PC-2

IP Address : 192.168.0.11

Subnet : 255.255.255.0

Dalam pengalamatan PC, yang perlu diperhatikan adalah IP tersebut harus dalam satu IP range Network yang ditentukan oleh nilai subnet.

Jika semua PC sudah ditanam IP address, maka pengujian koneksi link pun dapat dilakukan dengan cara : ping test ke IP sebrang.

PC>ping 192.168.0.10

Pinging 192.168.0.10 with 32 bytes of data:

Reply from 192.168.0.10: bytes=32 time=63ms TTL=128

Reply from 192.168.0.10: bytes=32 time=31ms TTL=128

Reply from 192.168.0.10: bytes=32 time=31ms TTL=128

Reply from 192.168.0.10: bytes=32 time=31ms TTL=128

Ping statistics for 192.168.0.10:

Packets: Sent = 4, Received = 4, Lost = 0 (0% loss),

Approximate round trip times in milli-seconds:

Minimum = 31ms, Maximum = 63ms, Average = 39ms

Jika hasil ping test adalah replay from.. maka link sudah berhasil dengan baik, dan transfer datapun dari PC1 ke PC2 atau sebaliknya dapat berjalan dengan normal, layaknya PC yang terhubung dengan network (switch).

Categories: Connection